INDOSPORT.COM - Kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Spanyol, La Liga baru saja rampung menggelar sejumlah pertandingan pekan ke-21, pada Sabtu (11/02/23) hingga Minggu (12/02/23) dinihari WIB.
Sebanyak empat pertandingan digelar pada pekan ke-21 tanpa melibatkan tim-tim besar, di antaranya Cadiz vs Girona, Almeria vs Real Betis, Sevilla vs Real Mallorca dan Valencia vs Athletic Bilbao.
Dari pertandingan-pertandingan tersebut, hanya dua tim tuan rumah yang mampu meraih kemenangan.
Mereka adalah Cadiz dan Sevilla. Cadiz membekuk Girona di Stadion Nuevo Mirandilla dengan skor meyakinkan 2-0.
Cadiz unggul cepat melalui gol Gonzalo Escalante menit ke-6. Lalu digandakan oleh Sergio Guardiola Navarro menit ke-34.
Skor 2-0 bertahan hingga laga usai. Kemenangan ini membuat Cadiz sedikit menjauh dari kejaran zona degradasi.
Mereka bertengger di peringkat ke-16 dengan koleksi 22 poin dari 21 pertandingan yang sudah dilakoni.
Sementara Girona melorot ke peringkat ke-11 dengan koleksi 24 poin. Kemenangan juga diraih oleh Sevilla.
Bermain di depan publiknya sendiri, Sevilla menang 2-0 atas Real Mallorca. Youssef En-Nesyri membawa tuan ruamh unggul lebih dahulu melalui golnya menit ke-28.
Kemudian digandakan oleh Bryan Gil menit ke-40. Skor 2-0 bertahan hingga laga usai, karena di babak kedua tidak ada gol yang tercipta.