AS Roma Melempem di Liga Italia, Jose Mourinho Mulai Lempar Kesalahan
Mendapatkan hasil imbang, terlebih oleh klub yang secara kualitas jauh di bawah timnya, sepertinya bukan menjadi masalah bagi Jose Mourinho.
Pelatih berusia 60 tahun tersebut mengaku cuek dan tidak memikirkan kehilangan poin yang mereka alami dalam laga itu.
“Saya tidak memikirkan dua poin yang hilang, kami memiliki satu poin lebih banyak (dari AC Milan) sebelum kami melawan Lecce,” ujar Jose Mourinho.
Meski kurang maksimal, Jose Mourinho juga memberikan apresiasi kepada salah satu anak asuhnya, Tammya Abrahman yang mampu tampil apik.
“Abraham memainkan permainan yang sangat bagus, dan kiper (Lecce) melakukan penyelamatan bagus (juga),” kata Mourinho.
AS Roma selanjutnya akan melakoni babak 16 besar Liga Europa melawan RB Salzburg tengah pekan nanti.
AS Roma dipastikan akan menurunkan skuad terbaiknya demi bisa mengambil satu langkah di babak perempat final nantinya.
Pelatih RB Salzburg, Matthias Jaissle pun turut mewaspadai salah satu penggawa AS Roma yang dinilainya bakal membahayakan timnya, Paulo Dybala.
Paulo Dybala sendiri sebelumnya mampu memberikan penampilan apik. Dirinya menjadi penyumbang gol dalam laga AS Roma melawan Lecce.
Keberhasilan Dybala menggelontorkan gol tersebut dipastikan akan semakin meningkatkan rasa percaya dirinya jelang laga melawan RB Salzburg.
Sumber: Milan News