Liga Indonesia

Liga 1: Gol Onside Ferdinand Sinaga Dianulir, Pelatih Persis Solo Sindir Wasit

Senin, 13 Februari 2023 16:35 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Indra Citra Sena
© Persis Solo
Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina. (Foto: Persis Solo) Copyright: © Persis Solo
Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina. (Foto: Persis Solo)
Senjata Serangan Balik

Dalam laga ini, Persis menampilkan performa atraktif, terutama dalam melancarkan serangan balik. Ternyata, mereka yang dikenal sebagai tim yang kerap dominan memegang bola pilih melancarkan serangan balik.

Leonardo Medina menjelaskan bahwa perubahan strategi ini merupakan hal situasional dalam pertandingan. Strategi ini coba mereka lakukan karena Borneo FC rajin melancarkan serangan bergelombang.

Setiap membangun serangan, Borneo FC memaksa dua full back ikut maju. Situasi ini yang coba dimanfaatkan, meski hasilnya hanya mendapat satu gol.

"Memang Persis terlihat banyak melakukan serangan balik karena kami ingin memanfaatkan situasi ketika Borneo menyerang dengan baik. Mereka push defensive line dengan baik. Makanya kita coba serang balik karena ada banyak space di lini belakang mereka," papar Leonardo.

"Pada akhirnya memang kami belum bisa menang, tapi saya senang dengan bagaimana pemain dapat menerjemahkan taktik yang diinginkan. Strategi serangan balik ini merupakan bagian dari adaptasi pertandingan," imbuhnya.

Kegagalan meraih kemenangan membuat Persis Solo harus tertahan di urutan ke-11 klasemen sementara Liga 1 2022-2023. Mereka mengoleksi 29 poin, sama seperti PSIS Semarang dan Arema FC.

Posisi itu rawan tergeser tim lain karena PSIS Semarang akan menghadapi Dewa United FC, serta PSS Sleman melawan Persebaya Surabaya, Senin (13/2/23).