Liga Indonesia

H-1 KLB PSSI, Caketum Ini Memilih Mundur dan Berikan Dukungan untuk Erick Thohir

Rabu, 15 Februari 2023 18:13 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
© Zainal Hasan/INDOSPORT
Calon Ketua Umum PSSI Fary Djemy Francis Copyright: © Zainal Hasan/INDOSPORT
Calon Ketua Umum PSSI Fary Djemy Francis
Dukung Perubahan PSSI

"Jadi, mesti ada target monumental: 100 Tahun PSSI untuk 100 Tahun Piala Dunia. Bisa? Bisa! Selamat datang wajah baru sepak bola Indonesia," imbuhnya.

Meski memutuskan mundur dari bursa pemilihan Ketum PSSI 2023-2027, Fary Djemy Francis menegaskan hatinya tetap untuk sepak bola Indonesia. Dia mendukung perubahan ke arah prestasi.

Keputusan Fary ini cukup mengejutkan, sebab sebelumnya ia masih yakin akan bertarung. Pada Senin (13/02/23) dalam acara Kaukus Sepak Bola Nasional, Fary menegaskan niatnya untuk bersaing tidak goyah.

Sementara itu, dikonfirmasi soal mundurnya Fary Djemy Francis, Ketua Komite Pemilihan, Amir Burhannudin menyampaikan belum mengetahui informasi tersebut. KP menunggu surat resmi dari yang bersangkutan.

"Kami tidak mendapatkan informasi itu dan tidak ada dokumen ya g kami terima terkait itu," kata Amir.

Dengan keputusan mundur dari Fary, kini calon Ketua Umum PSSI menyisakan empat orang yakni AA La Nyalla Mahmud Mattalitti, Arif Putra Wicaksono, Doni Setiabudi, dan Erick Thohir.