Hasil Liga 1 Bali United vs Persebaya: Bajul Ijo Dicukur 4 Gol Tanpa Balas
Memasuki babak kedua, Bali United yang sudah unggul dua gol berusaha menciptakan gol lain guna memperlebar keunggulan atas Persebaya Surabaya.
Bajul Ijo justru mendapatkan peluang emas lewat tendangan bebas tepat di luar kotak terlarang. Tetapi sayang, peluang justru terbuang sia-sia karena membentur pemain Bali United.
Apes, Persebaya justru terkena serangan balik dan mampu dimaksimalkan dengan baik oleh Mbarga sekaligus membuat kedudukan menjadi 3-0 di menit ke-55.
Kali ini giliran Ilija Spasojevic turut menjadi mimpi buruk Bajul Ijo setelah mencetak gol keempat di menit ke-63 untuk keunggulan Bali United.
Setelah tiga menit tambahan waktu diberikan, kedudukan 4-0 menjadi akhir dari laga Bali United vs Persebaya Surabaya.
Susunan Pemain
Bali United (4-3-3): Muhammad Ridho; Ardi Idrus, Wellington Carvalho, Ryuji Utomo, Ricky Fajrin; Brwa Nouri, I Made Tito Wiratama, Eber Bessa; Yabes Roni, Ilija Spasojevic, Privat Mbarga.
Pelatih: Stefano Cugurra
Persebaya (4-3-3): Ernando Ari Sutaryadi; George Brown, Rizky Ridho, Leo Lelis, Altalariq Ballah; Muhammad Alwi Slamat, Muhammad Iqbal, Ze Valente; Sho Yamamoto, Michael Rumere, Ahmad Nufiandani.
Pelatih: Aji Santoso