INDOSPORT.COM – Sir Jim Ratcliffe dinilai tidak serius mengakuisisi raksasa Liga Inggris, Manchester United, setelah dokumen proposal membeli Chelsea tahun lalu bocor secara publik.
Sir Jim Ratcliffe merupakan salah satu kandidat terkuat pemilik baru Manchester United, menyusul keputusan Keluarga Glazer menjual klub tersebut.
Menurut laporan, orang terkaya di Inggris tersebut, melalui perusahaannya INEOS, sudah memberikan proposal untuk membeli Man United pada Sabtu (18/02/23) waktu setempat.
Tak diketahui berapa jumlah penawaran yang diberikan Sir Jim Ratcliffe buat keluarga Glazers untuk membeli Manchester United.
Namun beberapa waktu lalu laman Foot Mercato mengungkapkan bahwa tawaran Jim Ratcliffe sebelumnya tidak akan lebih dari 4 miliar dollar AS atau sekitar Rp60 triliun.
Penawaran Sir Ratcliffe tersebut masih jauh dari nilai yang diminta Keluarga Glazer, yakni sebesar 6 miliar poundsterling (Rp109 triliun).
Selain nilai penawaran, Sir Jim Ratcliffe dalam pernyataan resmi juga mengajukan visi misinya jika terpilih sebagai pemilik Manchester United yang baru.
Dia berambisi menjadikan Man United klub nomor satu di dunia lagi dan menjadikan klub kiblat kepemilikan yang modern, progresif, dan mengutamakan penggemar.
“Kami ingin Manchester United berlabuh dalam sejarah dan akar kebanggaannya di Barat Laut Inggris, menempatkan Manchester kembali ke Manchester United dan jelas fokus untuk memenangkan Liga Champions,” demikian bunyi salah satu pernyataan Ratcliffe.
Namun demikian, menurut Sport Mirror, sejumlah fans Manchester United menilai rencana jangka panjang Ratcliffe ini menunjukkan dirinya tidak benar-benar serius untuk membeli klub.