INDOSPORT.COM – Toni Kroos dan Aurelien Tchouameni dipastikan akan melewatkan laga 16 besar Liga Champions antara Liverpool vs Real Madrid.
Real Madrid bakal mengunjungi Merseyside untuk menghadapi Liverpool pada leg pertama babak 16 Liga Champions yang berlangsung, Rabu (22/02/23) pukul 03.00 WIB.
Beberapa waktu lalu, Real Madrid secara resmi telah merilis daftar skuad yang akan dibawa ke Stadion Anfield untuk menghadapi Liverpool.
Hanya saja, melalui daftar tersebut tampak jika dua pilar lini tengah Carlo Ancelotti absen, sehingga mereka tidak bisa tampil secara sempurna.
Toni Kroos dan Aurelien Tchouameni tidak bisa ikut bergabung bersama skuad Liga Champions karena memiliki masalah dengan kesehatannya.
📋✅ ¡Nuestros convocados para el partido 🆚 @LFC!#UCL pic.twitter.com/TNWG2aHpvm
— Real Madrid C.F. (@realmadrid) February 20, 2023
Menurut laporan dari Football Espana, disampaikan jika dua gelandang andalan Ancelotti itu telah dikeluarkan dari skuad Real Madrid untuk menghadapi The Reds.
Kroos masih belum pulih dari flu yang membuatnya absen dalam dua pertandingan melawan Elche dan Osasuna.
Sementara Tchouameni tidak bisa melakoni pertandingan melawan Osasuna karena influenza, meski sempat diturunkan untuk menghadapi Elche.
Sebagai gantinya, Ancelotti menunjuk Mario Martin dan Sergio Arribas untuk bergabung dengan skuad menghadapi Liverpool tengah pekan ini.
Kendati demikian, absennya Toni Kroos dan Aurelien Tchouameni tentu menjadi pukulan bagi Carlo Ancelotti, terlebih ketika ingin mencuri kemenangan di kandang Liverpool.