Tur Amerika di Musim Panas 2023, Chelsea dan Man United Ditantang Klubnya Deadpool
Bahkan, Wrexham sudah memberikan konfirmasi soal rumor akan menghadapi Chelsea dan Manchester Untied di laga pramusim.
Kabarnya, seperti dilansir dari Football London, pembicaraan sudah mencapai tahap lanjut dan bisa saja laga ujicoba ini terjadi.
“Wrexham dapat menginfirmasi bahwa rencana kami melakukan tur ke Amerika Serikat sudah dalam pembicaraan tahap lanjut, tetapi belum resmi,” ujar perwakilan klub.
“Detail mengenai siapa klub yang akan kami lawan akan dirilis oleh klub ketika sudah terkonfirmasi dan kami meminta fan jangan membuat rencana tur, karena semuanya belum pasti,” imbuhnya.
Rencana soal ujicoba Wrexham, Manchester United, dan Chelsea sudah coba ditelisik lebih lanjut oleh The Telegraph.
The Red Devils dan The Blues kabarnya sudah makin dekat untuk menjalani tur ke Amerika Serikat bersama dengan Wrexham.
Tentu saja, ada harapan bahwa Chelsea akan memilih Amerika Serikat untuk melakukan latihan pra-musim.
Sebelumnya, Chelsea sempat diisukan akan melakukan latihan di Amerika Serikat saat masih dilatih oleh Thomas Tuchel.
Namun demikian, pelatih baru Chelsea, Graham Potter mengharapkan timnya mendapatkan hasil yang lebih baik di pra-musim nanti.
Sementara, Manchester United mengambil kesempatan untuk berlatih di Asia Tenggara, tepatnya Singapura dan Thailand, serta Australia di periode pertama kepelatihan Erik ten Hag.