Liga Inggris

Manchester United Garang, Erik ten Hag Sebut karena Depak Cristiano Ronaldo

Minggu, 5 Maret 2023 21:25 WIB
Penulis: Fahri Atilla | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Reuters/Ed Sykes
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag (kiri), dan Cristiano Ronaldo di laga pramusim kontra Rayo Vallecano (31/07/22). (Foto: Reuters/Ed Sykes) Copyright: © Reuters/Ed Sykes
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag (kiri), dan Cristiano Ronaldo di laga pramusim kontra Rayo Vallecano (31/07/22). (Foto: Reuters/Ed Sykes)

INDOSPORT.COM – Erik ten Hag selaku pelatih Manchester United sebenarnya mengawali kariernya dengan cukup buruk bersama raksasa Liga Inggris tersebut.

Pelatih berkebangsaan Belanda tersebut bahkan sempat kalah melawan Brighton dan Brentford yang menjadikan awal kariernya terlihat begitu suram.

Namun, Erik ten Hag pun saat itu langsung mengambil langkah berani dengan mencadangkan Cristiano Ronaldo dan mengganti posisi kaptennya dengan Harry Maguire.

Penggemar Manchester United tentu merasa was-was dengan kelakuan Erik ten Hag yang malah mencadangkan Cristiano Ronaldo tersebut.

Laga mereka saat itu adalah ketika Manchester United berhadapan dengan Liverpool yang saat itu sedang sangat perkasa di bawah komando Jurgen Klopp.

Namun mengejutkannya, pasukan The Red Devils malah berhasil memenangkan laga tersebut dengan skor 2 – 1 yang tentu mengejutkan.

Manchester United berhasil menang melalui serangan balik yang bisa dieksekusi dengan baik oleh Marcus Rashford yang menjadi pertanda era baru dari Setan Merah.

Atas hasil dari langkah berani yang diambil oleh Erik ten Hag tersebut, Manchester United kini sudah bangkit dan bahkan mendapatkan trofi pertamanya setelah puasa gelar selama enam tahun.

Manchester United pun bahkan berkesempatan untuk bawa pulang empat piala dalam musim ini atau dikenal dengan sebutan quadruple.

Hal ini bisa terjadi karena Erik ten Hag memutuskan untuk mencadangkan Cristiano Ronaldo yang saat itu merupakan megabintang mereka.