Liga Indonesia

Dikalahkan Persik Kediri di Liga 1, Luis Milla: Momen Terburuk Persib Bandung

Rabu, 8 Maret 2023 21:19 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Isman Fadil
© Arif Rahman/Indosport
Pelatih Persib, Luis Milla saat memimpin latihan di Lapangan Pusdikpom, Kota Cimahi, Senin (06/03/23). Copyright: © Arif Rahman/Indosport
Pelatih Persib, Luis Milla saat memimpin latihan di Lapangan Pusdikpom, Kota Cimahi, Senin (06/03/23).

INDOSPORT.COM - Persib Bandung gagal meraih poin pada pertandingan kandang pekan ke-29 Liga 1 2022-2023, setelah dikalahkan Persik Kediri dengan skor 0-2 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (08/03/23).

Pada pertandingan tersebut, dua gol Persik Kediri yang membuat skuat Maung Bandung menelan kekalahan dicetak oleh Al Hamra Hehanusa dan Mohammad Khanafi.

Setelah pertandingan, pelatih Persib, Luis Milla, menilai laga tersebut menjadi momen terburuk bagi skuad Maung Bandung. Pasalnya, sebelumnya tim kebanggaan Bobotoh merasa optimis bisa mengamankan poin penuh.

Selain itu, mantan pelatih Timnas Indonesia ini merasa penampilan anak asuhnya banyak kekurangan. Hal itu, menjadi perhatian dan bahan evaluasinya agar di laga selanjutnya Persib bisa tampil lebih baik lagi.

"Menurut saya ini momen terburuk bagi kami. Kami punya perasaan di awal untuk bisa meraih kemenangan, tapi kami harus lebih kompak dan lebih bermain dengan spirit yang lebih dan tidak ada kompromi," kata Luis Milla setelah pertandingan.

"Tapi untuk bisa meraih kemenangan kami harus bermain sebagai sebuah tim. Kini kami harus mengkritisi tim kami sendiri dan bekerja lebih baik lagi. Dan kami harus bekerja sebagai sebuah tim, ini adalah kuncinya," tegasnya.

Pada pertandingan tersebut, David da Silva dan kawan-kawan mendapatkan beberapa peluang, namun dari sekian banyak peluang tidak ada gol yang tercipta. 

Selain itu, Luis Milla juga menilai ada penurunan mental bertanding dari pasukannya, setelah Persib menelan kekalahan dari PSM Makassar dan Barito Putera di laga sebelumnya.

"Menurut saya mungkin saja, karena ada perbedaan situasi antara sebelum dan setelah laga melawan PSM Makassar," ucap Luis Milla.

"Saya rasa laga ini, kekalahan ini tentu sangat buruk bagi tim. Karena tim sebenarnya punya banyak peluang di laga ini. Saya rasa pemain ada penurunan level dari mereka," jelas Luis Milla.