INDOSPORT.COM - Jelang leg kedua partai 16 besar Liga Champions antara Tottenham Hotspur vs AC Milan, Stefano Pioli dipastikan tengah harap-harap cemas.
Pelatih Rossoneri tersebut dipusingkan dengan level kebugaran dua pemain utamanya yakni Brahim Diaz dan Olivier Giroud.
Diaz mengalami masalah pada lututnya sejak awal Maret ini. Ia sudah melewatkan satu pertandingan dimana AC Milan kalah 2-1 di tangan Fiorentina di ajang Liga Italia akhir pekan lalu.
Tanpa gelandang serang asal Spanyol tersebut, dipastikan Pioli tidak bisa menurunkan skema terbaiknya.
Jebolan akademi Manchester City itu termasuk salah satu pemain dengan menit tampil tertinggi bagi AC Milan musim ini dan meski tidak tidak sebrilian di 2021/2022 namun Diaz tetaplan penting.
Di leg pertama AC Milan vs Tottenham Hotspur, Brahim Diaz mencetak lesakan tunggal kemenangan timnya sekaligus membuka rekening golnya di Liga Champions 2022/2023.
Sementara itu Giroud dilaporkan tengah menderita demam serta flu sehinggat dinyatakan tidak fit untuk sementara waktu.
Layaknya Diaz, kehilangan sang bomber Prancis bisa jadi malapetakan besar bagi AC Milan.
Giroud masihlah sumber gol utama mereka baik di Liga Champions maupun kompetisi domestik. Eks Arsenal dan Chelsea tersebut masih jadi top skor internal timnya dengan 11 gol dan enam assist.
Memang tidak seharusnya Olivier Giroud di usia 36 tahun masih harus menggendong AC Milan namun memang tidak ada pilihan lain selain itu.