Kembali ke Persib Usai Membela Timnas Indonesia U-20, Ini Kata Robi dan Kakang
Sebelumnya, Kakang mengatakan salah satu kunci dirinya sering mendapat kesempatan bermain di Timnas Indonesia U-20 yakni kerja keras, baik saat sesi latihan maupun dalam pertandingan. Selain itu, ada peran pelatih Persib, Luis Milla.
"Alhamdulillah saya selalu jadi pilihan utama, saya dapat kepercayaan dari coach Shin, karena ini juga tak lepas dari kedatangan Luis Milla ke Bandung," kata pemain asal Cianjur ini.
Kakang menuturkan, sebelum bergabung dengan Timnas Indonesia U-20, pada sesi latihan bersama skuat Maung Bandung Luis Milla memberikan masukan dan membenahi kekurangan yang ada dalam dirinya.
Sehingga, saat mendapat panggilan bergabung dengan skuat Garuda dia bisa menerapkan ilmu yang diberikan pelatih asal Spanyol tersebut. Selain itu, saat mendapat kesempatan bermain dari pelatih Shin Tae-yong dia berusaha untuk menampilkan permainan terbaiknya.
"Sebelum bergabung (Timnas) saya di Persib sudah dikoreksi kelemahan-kelemahan saya di sektor belakang, maka ketika saya bergabung bersama Timnas U-20 saya terapkan apa yang coach Luis Milla udah kasih tahu ke saya," ucap Kakang.
Selain itu, saat berada di Timnas Indonesia U-20, Kakang Rudianto juga berusaha menjalankan instruksi yang diberikan oleh Shin Tae-yong dengan maksimal. Karena, dia ingin berkontribusi bagi skuat Garuda.
"Di sini juga saya mempelajari arahan dan ajaran coach Shin untuk menjadi lebih baik," ucap pemain yang menggunakan nomor punggung 5 di tim Persib ini.
Luis Milla dan Shin Tae-yong menurut Kakang, menjadi sosok pelatih yang cukup berperan dalam kariernya sebagai pemain sepak bola. Apalagi, kualitas keduanya sudah tidak diragukan lagi, hal itu juga membuatnya bangga.
"Saya merasa cukup bangga bisa dilatih sama dua pelatih yang sangat bagus menurut saya, menurut semua orang ya bahkan, dua pelatih ini sangat bagus dan baik dalam memegang tim," tegas Kakang Rudianto.
Sementara itu, Timnas Indonesia U-20 di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong, harus tersingkir dari Piala Asia U-20 2023 karena tidak bisa lolos dari babak penyisihan Grup A.
Kepastian tersebut diketahui, usai Kakang Rudianto dan kawan-kawan ditahan imbang 0-0 oleh tuan rumah Uzbekistan di laga pamungkas Grup A Piala Asia U-20 2023, Selasa (07/03/23).
Uzbekistan melaju ke babak selanjutnya dengan status juara Grup A, Abbosbek Fayzullaev cs mengoleksi 7 poin dari 3 pertandingan. Sedangkan Timnas Indonesia U-20 berada di peringkat tiga dengan 4 poin.