INDOSPORT.COM - Klasemen sementara Liga Inggris pekan ke-28, Minggu (19/3/23), mengalami perubahan minor. Tottenham Hotspur gagal senggol Manchester United.
Tottenham Hotspur yang notabene adalah tim papan atas klasemen Liga Inggris, justru hanya bermain imbang menghadapi tim juru kunci, Southampton, di St Mary's Stadium.
Kedua tim bermain sama kuat di sepanjang babak pertama, tetapi jelang turun minum, The Spurs berhasil memimpin lewat gol Pedro Porro, assist Son Heung-min.
Paska turun minum, Southampton sukses menyamakan kedudukan, tetapi setelah itu Tottenham Hotspur kembali melesakkan dua gol, hingga mereka memimpin di angka 3-1.
Southampton sekali lagi mencetak gol. Lalu jelang bubaran, tim tuan rumah mendapat hadiah penalti yang dieksekusi dengan baik oleh James Ward-Prowse, skor akhir 3-3.
Tottenham Hotspur gagal membawa pulang tiga poin. Mereka saat ini baru mengemas 49 angka, tertinggal satu poin saja dari Manchester United yang memiliki 50 poin.
Namun faktanya, Tottenham Hotspur bukan satu-satunya tim yang terkena PHP di akhir pekan ini. Chelsea juga nyaris menang, tetapi malah ditahan imbang Everton.
Setelah bermain tanpa gol di babak awal, Chelsea membuka keunggulan lewat gol Joao Felix. Beberapa waktu kemudian, Everton berhasil menyamakan skor.
Chelsea kembali on fire dan mendapatkan hadiah penalti, yang dieksekusi menjadi gol. Naas, jelang peluit akhir berbunyi, Everton juga mencetak gol lewat sosok Ellis Simms.
Kegagalan meraih tiga poin, membuat Chelsea masih tertahan di peringkat 10. Di sisi lain, kemenangan Leeds United pekan ini membawa tim keluar dari zona merah.