Cerita ke Presenter Cantik Indonesia, Mesut Ozil Ingin Buka Bisnis Coffee Shop Usai Pensiun

Kamis, 23 Maret 2023 18:11 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Stringer
Mesut Ozil resmi pensiun. Foto: REUTERS/Stringer. Copyright: © REUTERS/Stringer
Mesut Ozil resmi pensiun. Foto: REUTERS/Stringer.
Rencana Mesut Ozil Usai Putuskan Pensiun

Kesempatan ini didapatkan oleh Deasy Noviyanti saat acara dinner pada tahun lalu, di mana Mesut Ozil mengatakan bahwa sejatinya eks bintang Real Madrid tersebut baru akan pensiun 2 tahun lagi.

Namun nyatanya kini rencana tersebut berubah, di mana Ozil putuskan untuk pensiun lebih cepat dari rencananya dan mengatakan bahwa ia punya niatan untuk memulai bisnis.

Untuk lebih lengkapnya, berikut cerita Deasy Noviyanti saat bertemu dengan Mesut Ozil sebelum pensiun:

“Ditengah obrolan saat dinner tahun lalu, Ozil sempat nyatakan bahwa rencana pensiun sekitar 2 tahun lagi. Tapi rupanya setahun kemudian resmi memutuskan gantung sepatu.

Setelah pensiun, dia terpikir untuk bisnis beverage, terutama kopi. Bermacam kopi udah dicoba, bahkan dia juga tanam sendiri. Apakah akan direalisasikan? Penasaran juga sih. Hihihi!

That conversation about coffee definitely not in this photo. I picked this pic just because I haven’t published it before. Biar nggak tayang ulang.  

Enjoy your retirement, @m10_official ! Ramadhan Kareem,” tulis Deasy Noviyanti.

Sekadar informasi, selama bermain di level klub Ozil berhasil menyabet sejumlah gelar seperti DFB Pokal pada musim 2008-2009 bersama Werder Bremen, Liga Spanyol 2011-2012, Copa del Rey di musim 2010-2011, dan Piala Super Spanyol 2012 bersama Real Madrid.

Kemudian, saat hengkang ke Liga Inggris bersama Arsenal, Ozil mampu mendapat Piala FA 2013-2014, 2014-2015, 2016-2017, dan 2019-2020. Community Shield 2015 yang melengkapi gelar prestisius di level klub, dan masih banyak lainnya.

Usai putuskan pensiun, hingga saat ini belum diketahui rencana Mesut Ozil selanjutnya meskipun sang mantan pemain berujar akan membuka semua kesempatan.

Baca berita sepak bola dan olahraga lainnya di Google News