INDOSPORT.COM – Kekasih Cristiano Ronaldo, Georgina Rodriguez, membongkar misteri megabintang Portugal tersebut pernah hampir digaet rival Real Madrid, Atletico, sebelum gabung Al Nassr.
Cristiano Ronaldo saat ini tengah bersama timnas Portugal untuk mempersiapkan pertandingan kontra Liechtenstein di kualifikasi Euro 2023.
Ada pun, laga Portugal vs Liechtenstein pada fase Grup J kualifikasi Euro 2024 akan digelar di Stadion Jose Alvalade, Jumat (24/03/23) dinihari WIB.
Pada saat yang sama, Georgina Rodriguez tampil sebagao bintang tamu dalam tayangan ‘El Hormiguero’ yang dibawakan oleh Pablo Motos.
Sesi bincang-bincang tersebut dilakukan sebagai rangkaian dari promosi serial documenter Gorgina Rodriguez, I am Georgina, untuk season kedua di Netflix pada Jumat ke depan.
Wanita yang berprofesi sebagai influencer, model dan pebisnis tersebut sempat menyinggung soal rumor Cristiano Ronado hampir bergabung dengan Atletico Madrid.
Rumor Ronaldo bakal direkrut Atletico Madrid bermula saat dirinya dan keluarga menyambangi kota Madrid. Namun, kedatangan mereka saat itu bukan untuk mencari klub, melainkan urusan bisnis.
“Kami ingin memiliki rumah untuk kantor di Madrid, Anda tidak pernah tahu. Kami punya banyak anak. (Ronaldo) Junior ingin menjadi pemain sepak bola dan kami tidak tahu apa yang terjadi di masa depan,” tutur Georgina Rodriguez dilansir dari AS.com.
“Menandatangani Cristiano untuk Atletico Madrid tidak pernah terpikirkan (di kehidupan kami),” tambahnya.
Seperti diketahui, Ronaldo memang sudah tiga bulan tinggal di Arab sejak dia hengkang dari Manchester United dan bergabung dengan klub Liga Arab, Al Nassr.