In-depth

3 Pemain Burundi yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia: Ada Jebolan Liga Inggris

Sabtu, 25 Maret 2023 16:06 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Jumpa pers Timnas Indonesia jelang FIFA Matchday melawan Timnas Burundi yang dihadiri oleh pelatih Shin Tae-yong dan pemain Asnawi Mangkualam di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (24/03/23). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Jumpa pers Timnas Indonesia jelang FIFA Matchday melawan Timnas Burundi yang dihadiri oleh pelatih Shin Tae-yong dan pemain Asnawi Mangkualam di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (24/03/23).

INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong bakal menjamu Burundi dalam pertandingan uji coba bertajuk FIFA Matchday, Sabtu (25/03/23) pukul 20.30 WIB.

Dalam duel mebghadapi Burundi di FIFA Matchday Maret 2023, Timnas Indonesia berkekuatan 27 pemain. Sebenarnya ada sosok Shayne Pattynama, namun ia terpaksa harus absen.

Shayne Pattynama dipastikan gagal melakukan debut di Timnas Indonesia vs Burundi karena proses perpindahan federasi dari Belanda (KNVB) ke PSSI belum rampung.

Selain Shayne Pattynama, ada juga Sandy Walsh yang batal menjalani debut. Ia gagal ke Indonesia karena masih menjalani pemulihan pasca cedera di Belgia.

Sementara itu, Burundi datang ke Indonesia dengan berkekuatan 25 pemain. Sayang, salah satu bintang mereka bernama Youssouf Ndayishimiye harus absen.

Bek yang kini menjadi andalan klub Ligue 1 Prancis, OGC Nice tersebut dikonfirmasi oleh pelatih Burundi bernama Etienne Ndayiragije tengah menderita cedera.

Meski tanpa Youssouf Ndayishimiye, negara asal benua Afrika ini tetap tidak boleh dianggap enteng. Mereka juga memiliki banyak pemain jebolan Eropa, salah satunya pernah bermain di Liga Inggris.

Berikut INDOSPORT telah merangkum tiga pemain berbahaya Burundi yang wajib diwaspadai oleh Timnas Indonesia di FIFA Matchday Maret 2023: