Tak Dipecat! Steve Cooper Tetap Latih Nottingham Forest hingga Akhir Musim
Marinakis lantas mengungkapkan bahwa semua tim, pelatih dan pemain harus segera melakukan perbaikan besar.
Terlebih dari segi performa menjelang akhir musim Liga Inggris 2022-2023. Ia berharap timnya tidak turun ke zona degradasi saja sudah cukup.
"Banyak kerja keras yang perlu dilakukan untuk mengatasi hal ini dengan segera. Hasil dan penampilan harus segera meningkat," jelas Marinakis.
Saat ini ia berharap semua orang saling terhubung dan mendukung guna bisa membuat Nottingham keluar dari kondisi sulit.
Pihaknya juga menghimbau untuk tidak menciptakan spekulasi miring di internal klub. Karena dinilai dapat mengganggu fokus tim.
"Sekarang saatnya bagi semua orang yang terhubung dengan kami bersatu dan berjuang untuk mengamankan status di Liga Inggris," tutur Marinakis.
"Tidak boleh ada gangguan, rumor dan spekulasi. Hanya ada waktu untuk kerja keras, tekad, komitmen dari Steve dan para pemain untuk mendapatkan hasil yang kami butuhkan."
Kekalahan atas 2-1 di Elland Road membuat Forest kesulitan untuk bisa merangsek naik.
Terlebih pada Sabtu depan mereka akan menghadapi Aston Villa yang sedang dalam kondisi on fire. Steven Cooper bisa dibilang pelatih Forest paling populer sejak era Brian Clough.
Kiprahnya sejak September 2021 sempat membuat Forest promosi ke kasta tertinggi setelah sebelumnya berkutat di papan terbawah.
Sumber: Daily Mail