In-depth

Bedah Catatan 100 Gol Son Heung-min di Liga Inggris, Pemain Asia Paling Gacor!

Minggu, 9 April 2023 17:05 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/David Klein
Selebrasi Son Heung-ming pasca mencetak gol di laga Tottenham Hotspur vs Arsenal (13/05/22). (Foto: REUTERS/David Klein) Copyright: © REUTERS/David Klein
Selebrasi Son Heung-ming pasca mencetak gol di laga Tottenham Hotspur vs Arsenal (13/05/22). (Foto: REUTERS/David Klein)
Distribusi Gol

3. Tim yang Kerap Jadi Korban

Dari 100 gol yang ia cetak di Liga Inggris itu, 10 persen torehannya itu dibuat ke satu tim saja, yakni Southampton dengan total 10 gol.

Leicester City menjadi tim kedua yang paling kerap dibobol Son Heung-min dengan 9 gol dan tiikuti oleh Crystal Palace dengan 7 gol.

Sedangkan Watford dan West Ham telah dibobolnya sebagai 6 kali yang diikuti Aston Villa dan Bournemouth dengan 5 gol.

Lalu, Son Heung-min telah mencatatkan 4 gol ke 6 tim lainnya, di mana tiga di antaranya adalah tim The Big Six atau tim papan atas.

Keenam tim itu antara lain Arsenal, Manchester City, Liverpool, Everton, Newcastle United, dan Norwich City yang telah dibobolnya sebanyak 4 kali.