In-depth

Efecan Barlik, 'Kembaran' Erling Haaland di Liga Turki yang Diprospek Juventus

Selasa, 11 April 2023 14:08 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Instagram@efecanbarlik9
Efecan Barlik (kanan), pemain klub Turki yang dikaitkan dengan Juventus. Foto: Instagram@efecanbarlik9. Copyright: © Instagram@efecanbarlik9
Efecan Barlik (kanan), pemain klub Turki yang dikaitkan dengan Juventus. Foto: Instagram@efecanbarlik9.
Sekilas tentang Efecan Barlik

Efecan Barlik sejauh ini kerap disebut ‘kembaran’ Erling Haaland berkat kemiripan gaya bermain, usia yang sama-sama muda, dan peran di tim sebagai striker.

Tidak tanggung-tanggung, Efecan Barlik memiliki tinggi badan yang menjulang, 193 cm, sebagaimana diklaim laman maxstatman.com.

Untuk mendatangkannya pun, Juventus konon harus bersaing dengan klub-klub seperti Olympiakos, Galatasaray, dan Fenerbahce.

Efecan Barlik sejauh ini sedang mengembangkan karier dengan cukup baik di Liga Turki lewat aksi-aksi serta penampilan yang impresif untuk Usakspor.

Meski hanya bermain di divisi dua, ia berhasil mencatatkan enam gol dari sepuluh pertandingan saja, yang tentunya menunjukkan bahwa dirinya memang punya potensi.

Kans mendatangkan Efecan Barlik sendiri terbuka cukup lebar bagi Juventus mengingat sang pemain sebentar lagi akan habis kontrak di klubnya.

Jika merapat ke Juventus Next Gen, ia akan bersaing dengan sejumlah pemain seperti Mirco Lipari dan Nicolo Cudrig.

Akan tetapi, menimba ilmu di Juventus Next Gen bisa jadi solusi yang tepat jika klub benar-benar mau mendatangkan Efecan Barlik.

Seperti diketahui, Juventus merupakan pioner reserve team di kalangan peserta Serie A Liga Italia, yang mana sebuah wadah yang bagus bagi para pemain muda.

Beberapa pemain muda di tim senior Juventus saat ini pun tidak sedikit yang mentas dari skuad Next Gen. Sebut saja Filippo Ranocchia atau Nicolo Fagioli.