INDOSPORT.COM – Erling Haaland kembali mencatatkan rekor mengesankan dalam kemenangan Manchester City atas Bayern Munchen di leg pertama perempat final Liga Champions.
Berlangsung di Stadion Etihad, Rabu (12/4/23) dini hari WIB, Manchester City sukses menekuk Bayern Munchen dengan skor 3-0.
Tiga gol untuk kemenangan Manchester City dicetak oleh Rodri (27’), Bernardo Silva (70’) dan Erling Haaland (76’).
Kemenangan itu turut membuat Erling Haaland mencatatkan rekor apik meski belum genap semusim berseragam Manchester City.
Bahkan, Erling Haaland juga mampu melampaui salah satu rekor legenda Manchester United, Ruud van Nistelrooy.
Menurut catatan William Hill melalui Twitter resminya, Haaland menjadi pencetak gol terbanyak dalam satu musim untuk klub Liga Inggris.
Striker berusia 22 tahun itu telah mencetak 45 gol yang membuatnya melampaui Van Nistelrooy (44), dan Mohamed Salah (44).
Most goals in a single season for a Premier League club in the PL era:
— William Hill (@WilliamHill) April 11, 2023
🆕 45 - Erling Haaland (22/23)
✅ 44 - Ruud van Nistelrooy (02/03)
✅ 44 - Mohamed Salah (17/18)
Another record has been destroyed. 🤖 pic.twitter.com/SDTYphNUD6
Kehadiran Erling Haaland juga turut membantu Manchester City untuk menuntaskan ambisi mereka menaklukkan Liga Champions.
Pasalnya, dengan skuad yang dimiliki Pep Guardiola saat ini, mereka memiliki cukup kekuatan untuk mengalahkan tim lain dan merebut gelar juara.
Bayern Munchen yang sebelumnya tak terkalahkan di Liga Champions sudah menjadi korban dari keganasan Manchester City.