Persija Jakarta Berharap GBK Seangker Stadion Patriot
Prapanca pun menambahkan semua elemen Persija Jakarta sangat senang bisa kembali bermain di SUGBK. Tak terkecuali suporter setia, The Jakmania.
“Seluruh elemen klub dan tentunya suporter kami, Jak Mania, pasti sangat senang dalam menyambut partai penutup kami di GBK,” kata Prapanca.
Kini Prapanca pun berharap SUGBK bisa memberikan tuah untuk Persija Jakarta. Di mana menjadi tempat yang angker bagi tamu Persija Jakarta.
“Saya berharap GBK bisa seangker Stadion Patriot yang selama ini menjadi rumah kami,” tuturnya melanjutkan.
Persija memiliki catatan gemilang saat bermain di Patriot Candrabaga atau berstatus kandang (4 laga di sistem bubble), yaitu tak terkalahkan.
Jadi, manajemen ingin Thomas Doll bisa terus menjaga tren positif partai kandang itu untuk mengawal asa finis di posisi kedua.
“GBK memiliki ikatan batin yang kuat dengan Persija. Gelar ke-11 Persija di Liga Indonesia ditentukan di GBK saat laga terakhir berhasil mengalahkan Mitra Kukar 2-1 pada 2018. Jadi, kami berharap tuah GBK di laga pamungkas kami musim ini,” tutup Prapanca.
Persija Jakarta sendiri saat ini sedang berupaya mengunci posisi runner up Liga 1 2022-2023. Kemenangan akan membawa Persija Jakarta menjadi tim yang menepati peringkat dua klasemen Liga 1 di bawah PSM Makassar sebagai jawara Liga 1 musim ini.