Liga Spanyol

Hasil Liga Spanyol Cadiz va Real Madrid: Keran Gol Asensio Masih Bocor!

Minggu, 16 April 2023 04:25 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
© Reuters/Violeta Santos Moura
Bertandang ke markas Cadiz pada Minggu (16/04/23) dini hari WIB dalam lanjutan Liga Spanyol (La Liga) 2022/2023, Real Madrid meraup kemenangan 0-2. Copyright: © Reuters/Violeta Santos Moura
Bertandang ke markas Cadiz pada Minggu (16/04/23) dini hari WIB dalam lanjutan Liga Spanyol (La Liga) 2022/2023, Real Madrid meraup kemenangan 0-2.

INDOSPORT.COM - Bertandang ke markas Cadiz pada Minggu (16/04/23) dini hari WIB dalam lanjutan Liga Spanyol (La Liga) 2022/2023, Real Madrid meraup kemenangan 0-2.

Gol-gol Los Blancos di Estadio Nuevo Mirandilla disumbangkan oleh nacho Fernandez dan juga Marco Asensio dan sang juara bertahan berhak untuk terus menjaga asa titel mereka.

Saat ini berkat tambahan tiga poin Real Madrid duduk di peringkat kedua klasemen sementara Liga Spanyol dengan gap 10 angka dari Barcelona di puncak dengan sembilan laga saja tersisa.

Sementara itu Cadiz harus berada dalam posisi yang terancam usai kekalahan ini membuat mereka bisa saja turun dua tangga sekaligus ke bibir jurang degradasi.

Andai Getafe dan Almeria memenangkan duel mereka di jornada kali ini maka El Submarino Amarillo dipastikan tergusur dari posisi 15.

Jalannya Pertandingan

Bermain tandang di hadapan suporter lawan tidak membuat Real Madrid gugup. Total 70% aliran bola bisa mereka kuasai.

Anak-anak asuh Carlo Ancelotti bahkan dapat melepas total 35 percobaan tembakan dengan 11 di antaranya tepat sasaran. Hanya saja sepanjang babak pertama tidak ada gol yang tercipta.

Alasannya kemungkinan adalah rotasi yang dilakukan untuk menghadapi Cadiz. Sejumlah pemain pelapis seperti Marco Asensio, Dani Ceballos, Aurelien Tchouameni, dan Lucas Vazquez diberi kesempatan untuk merumput.

Tidak heran tim tamu sempat oleng dan bahkan nyaris kemasukan lebih dulu di menit ke-12 kala Alfonso Espino melepaskan sepakan yang hanya membentu tiang gawang.

Real Madrid punya peluang emas di menit ke-35 ketika Karim Benzema berkesempatan untuk mencocor rebound dari tembakan Asensio namun sang kapten tim justru luput dan skor 0-0 pun masih bertahan sampai turun minum.