Liga Italia

Hasil Liga Italia Sassuolo vs Juventus: Kiper Lawan Perkasa, Bianconeri Kalah

Senin, 17 April 2023 00:53 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Prio Hari Kristanto
© Andrea Staccioli/LightRocket via Getty Images
Hasil Sassuolo vs Juventus dalam pertandingan Liga Italia (Serie A), yang berlnagsung di MAPEI Stadium, Minggu (16/04/23) malam WIB, berakhir dengan skor 1-0. Copyright: © Andrea Staccioli/LightRocket via Getty Images
Hasil Sassuolo vs Juventus dalam pertandingan Liga Italia (Serie A), yang berlnagsung di MAPEI Stadium, Minggu (16/04/23) malam WIB, berakhir dengan skor 1-0.

INDOSPORT.COM - Hasil Sassuolo vs Juventus dalam pertandingan Liga Italia (Serie A), yang berlnagsung di MAPEI Stadium, Minggu (16/04/23) malam WIB, berakhir dengan skor 1-0.

Duel yang mempertemukan antara Sassuolo vs Juventus dalam pekan ke-30 Liga Italia 2022-2023 berlangsung seru sejak laga dimulai.

Sassuolo memenangkan pertandingan atas Juventus berkat gol yang diciptakan oleh  Gregoire Defrel di menit ke-64. Serta, penampilan cemerlang Andrea Consigli di bawah mistar gawang.

Dengan hasil tersebut, Juventus tetap berada di urutan ke-7 klasemen sementara, dengan torehan 44 poin. Selanjutnya, mereka akan melawan Napoli di Liga Italia 2022-2023.

Sementara, Sassuolo tertahan ke urutan 10 dengan mengumpulkan perolehan poin sebanyak 40 angka. Mereka akan menghadapi Salernitana di laga selanjutnya.

Jalannya Laga

Pertandingan antara Sassuolo menghadapi Juventus berlangsung seru sejak dimulai. Pasalnya, kedua tim saling berbalas serangan.

Pada menit ke-22, Dusan Vlahovic hampir menciptakan gol untuk membuat Juventus unggul atas Sassuolo. Namun, tembakannya masih terlalu lemah untuk Andrea Consigli.

Tak berselang lama, giliran Sassuolo yang mengancam barisan pertahanan Juventus. Rogerio yang memiliki ruang tembak melakukan tendangan, sayangnya masih bisa diamankan oleh Mattia Perin.

Sassuolo bahkan terus menekan barisan pertahanan Juventus yang dikomandoi oleh Gleison Bremer pada menit-menit akhir babak pertama.

Kendati demikian, pertandingan Liga Italia 2022-2023 antara Sassuolo vs Juventus di babak pertama bertahan dengan kedudukan 0-0.