Liga Italia

Jadwal Lengkap Liga Italia Musim 2022/2023: Misi Napoli Bertahan di Puncak Klasemen

Senin, 17 April 2023 15:01 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
© Andrea Staccioli/LightRocket via Getty Images
Jadwal lengkap Liga Italia (Serie A) 2022-2023 menyisakan sembilan pekan yang bertabur big match, dari AC Milan hingga misi Napoli pertahankan puncak klasemen. Copyright: © Andrea Staccioli/LightRocket via Getty Images
Jadwal lengkap Liga Italia (Serie A) 2022-2023 menyisakan sembilan pekan yang bertabur big match, dari AC Milan hingga misi Napoli pertahankan puncak klasemen.

INDOSPORT.COM – Jadwal lengkap Liga Italia (Serie A) 2022-2023 menyisakan sembilan pekan yang bertabur big match, dari AC Milan hingga misi Napoli pertahankan puncak klasemen.

Liga Italia sudah memainkan sembilan laga di pekan ke-30 pada Jumat (17/04/23) dini hari WIB. Duel Cremonese vs Empoli membuka rangkaian pertandingan pekan ke-30.

Duel di Stadio Giovanni Zini itu berakhir untuk kemenangan tuan ruah 1-0. Di pertandingan lain, Lazio menang 3-0 di kandang Spezia.

Inter Milan menelan kekalahan 0-1 dari Monza di Giuseppe Mezza. Juventus kandas dengan skor 0-1 di kandang Sassuolo, diikuti AC Milan imbang 1-1 dari Bologna.

Sementara pemuncak klasemen Napoli juga gagal meraih poin penuh saat ditahan imbang tanpa gol melawan Verona di Stadion Diego Armando Maradona.

Masih ada satu pertandingan lagi di jadwal Liga Italia pekan ke-30 yakni Fiorentina yang akan menghadapi Atalanta di Artemio Franchi.

Sementara secara lengkap, jadwal Liga Italia musim ini menyisakan banyak laga panas dari pekan ke-31 mulai Minggu (24/04/23) sampai pekan ke-38 pada Minggu (04/06/23).

Termasuk persaingan para tim untuk menguasai empat besar klasemen Liga Italia. Il Partenopei, julukan Napoli, yang bertengger di puncak, akan berusaha mempertahankan posisinya.

Karena meski terpaut 14 poin dari Lazio sebagai pesaing terdekatnya, namun Napoli bisa saja terkejar para rival lainnya seperti AS Roma, AC Milan, Inter Milan, hingga Atalanta.

Pertaruhan Napoli akan dimulai saat bertandang ke Juventus pada Minggu (24/04/23) dan Salernitana pada Minggu (30/04/23). Jadwal lengkap Liga Italia (Serie A) 2022-2023 di sisa musim ini, terlampir di halaman berikut ini.