INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri memberikan kebebasan ke para pemain saat Hari Lebaran atau Idulfitri 1444 H, Sabtu (22/04/23). Dia mengizinkan pemain mencicipi makanan tanpa diet, jalan-jalan dan bertemu keluarga.
Indra Sjafri mengatakan, para Timnas U-22 tidak pulang kampung atau mudik saat lebaran tahun ini. Mereka harus bersiap untuk ikut SEA Games 2023 di Kamboja.
Untuk itu, PSSI mengakomodir rasa kangen para pemain dengan mendatangkan keluarga masing-masing ke Jakarta. Mereka menjalani Salat Eid bersama di hotel tempat tim menginap.
Setelahnya, ada acara makan bersama dengan kuliner khas lebaran. Para pemain juga diizinkan jalan-jalan keluar dari hotel dan tidak ada latihan pada hari ini.
"Kita sudah bikin tempat salat di sini (hotel) saja sama masyarakat yang sekitar sini. Di belakang (hotel) jadi agendanya kita salat, habis itu pemain beserta keluarganya kita sarapan lebaran, ada masakan khas lebaran," ujar Indra Sjafri.
"Tidak ada larangan, kita bebaskan. Toh hanya sedikit, jadi kita juga tak boleh lah melarang karena ini kan lebaran. Masa sih cicipi sepotong lontong dan ketupat sayur kita gak bolehkan? imbuhnya.
"Tapi setelah itu, kita cek lagi inbody mereka, dikontrol, kalau memang naik, kita turunin lagi," sambung pelatih 60 tahun itu.
Indra Sjafri menyampaikan, keluarga para pemain sudah mulai datang. Mereka diizinkan menginap hingga hari keberangkatan Timnas U-22 ke Kamboja yakni 25 April nanti.
"Keluarga pemain sampai keberangkatan. Yang sudah datang itu istri Witan sudah, istri Ady Satrio juga sudah. Terus ada orang tua yang dekat-dekat Jakarta," tutur Indra Sjafri.
"Kita siapin hotelnya dan setelah sarapan, makan siang dan malam kita bebaskan. Boleh keluar dan enggak ada latihan," tuntasnya.