Liga Indonesia

Rumor Eks Sporting Braga Ramai Dibahas, PSIS Semarang Kembali Bongkar Lini Belakang

Minggu, 30 April 2023 22:21 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Herry Ibrahim
© Zainal Hasan/INDOSPORT
Bos PSIS Semarang, Yoyok Sukawi. Copyright: © Zainal Hasan/INDOSPORT
Bos PSIS Semarang, Yoyok Sukawi.
Rumor Pedro Monteiro

Vedha menjadi pilar keenam yang sudah dilepas PSIS. Sebelum ini PSIS sudah mengumumkan untuk tak memperpanjang kontrak Taufik Hidayat, Ryo Fujii, Yofandani, Reza Irfana dan mengembalikan Meru Kimura ke klubnya.

Sementara untuk penggawa baru, PSIS baru mengumumkan nama Haykal Alhafiz. Eks Persikab Bandung itu direkrut sebagai pengganti Taufik Hidayat.

Lalu, PSIS Semarang juga sudah mempermanenkan Bayu Fiqri. Ia mendapat kontrak dua musim setelah resmi berpisah dengan Persib Bandung.

Dalam waktu dekat, PSIS akan memperkenalkan nama baru lain. Salah satu nama yang dirumorkan bakal ke PSIS adalah Pedro Monteiro.

Pedro merupakan pemain asal Portugal yang berposisi sebagai bek tengah. Dia diisukan menjadi pemain yang diperkenalkan Carlos Fortes.

Dalam perjalanan kariernya, Pedro dan Carlos Fortes memang rekan satu klub. Keduanya meniti karir semasa muda di klub Sporting Braga.

Ketika tempat utama sangat sulit didapat, Fortes dan Pedro lebih sering dimainkan di tim Sporting Braga II musim 2014-2016. Tim tersebut berkompetisi di Liga Segunda atau kompetisi kasta kedua Portugal.

Selain Pedro Monteiro, PSIS juga menjalin komunikasi dengan beberapa pemain Asia Tenggara, salah satunya Mark Hartmann. Yoyok Sukawi menyebut PSIS masih menunggu regulasi pemain asing disahkan pada kongres tahunan PSSI.

"Kami masih menunggu kepastian regulasi, walaupun kami sudah komunikasi dengan beberapa pemain Asean seperti Mark Hartmann," kata Yoyok Sukawi.

Bila berjalan sesuai rencana PSSI, kompetisi Liga 1 2023-2024 akan digelar mulai 1 Juli mendatang.