Sutanto Tan, Pemain Tionghoa 'Buangan' Persija yang Kini jadi Nyawa Persis Solo
Menariknya, saat masih membela Bali United pada 2017, Sutanto Tan sempat mendapat kesempatan trial di salah satu klub Swedia, Dalkurd FF pada awal Januari 2019 lalu. Sayang, ia tak lolos seleksi.
Dalam perjalanan karier sepak bola, Sutanto pernah dipanggil oleh pelatih Aji Santoso untuk mengikuti pelatnas Timnas Indonesia U-23 jelang Kualifikasi Piala Asia U-23 di Jakarta.
Mengenai statusnya sebagai seorang keturunan, ia menegaskan bangga bisa menjadi pemain keturunan Tionghoa yang dipercaya ke Timnas. Sutanto menyatakan hatinya untuk Merah Putih meski punya garis keturunan Tionghoa.
"Saya memang Cina, tapi jangan panggil saya Cina, karena hati saya untuk Merah Putih."
"Saya berharap bisa bertahan di sini dan ikut mengharumkan nama bangsa," ujar Sutanto Tan saat itu, dilansir dari FourFourTwo (14/04/16).