In-depth

Yukiya Sugita, Gelandang Jepang Incaran Arema FC yang Pernah Setim dengan Striker Persis

Senin, 1 Mei 2023 17:35 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Herry Ibrahim
© Instagram@yukiya_sugita
Arema FC dikabarkan bakal merekrut gelandang asal Jepang bernama Yukiya Sugita untuk Liga 1 musim 2023/2024. (Foto: Instagram@yukiya_sugita) Copyright: © Instagram@yukiya_sugita
Arema FC dikabarkan bakal merekrut gelandang asal Jepang bernama Yukiya Sugita untuk Liga 1 musim 2023/2024. (Foto: Instagram@yukiya_sugita)
Karier Eropa

Yukiya Sugita memang bukan pemain yang dimatangkan melalui J-League alias kompetisi kasta tertinggi di Jepang dalam satu dekade terakhir.

Kendati alumni klub J-League Kashiwa Reysol U-18, namun kariernya di level profesional justru lebih banyak dijalani Sugita di Eropa. Dia berkarier 6 musim di benua biru.

Hanya semusim diorbitkan klub Sendai University pada 2013, Sugita lantas mematangkan diri di Spanyol. Dia berlaga di Tercera Division alias kasta keempat LaLiga.

Sugita direkrut klub Jove Espanyol dan berlanjut di tim B Hercules CF selama 2013. Dia kemudian promosi ke tim senior Hercules dan berlaga di kasta ketiga La Liga pada 2014 silam.

Sugita kemudian berlaga di Liga 2 Swedia membela klub Dalkurd FF pada 2017-2018 sebelum hijrah ke Iran. Dia lantas kembali ke Swedia, kali ini untuk klub I.K Sirius sejak 2020, sebelum kembali ke Iran memperkuat Foolad FC awal 2023.