Liga Indonesia

PSIS Semarang Resmi Umumkan Berpisah dengan Hari Nur Yulianto

Jumat, 5 Mei 2023 18:39 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Isman Fadil
© Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Penyerang PSIS Semarang, Hari Nur Yulianto. Foto: Nofik Lukman Hakim/Indosport.com Copyright: © Nofik Lukman Hakim/Indosport.com
Penyerang PSIS Semarang, Hari Nur Yulianto. Foto: Nofik Lukman Hakim/Indosport.com

INDOSPORT.COM - PSIS Semarang pada akhirnya memperjelas rumor tentang nasib Hari Nur Yulianto. Kedua pihak resmi mengakhiri kebersamaan selama sepuluh tahun pada, Jumat (05/05/23).

Rumor tentang kepergiaan Hari Nur menguat dalam beberapa pekan terakhir. PSS Sleman disebut-sebut menjadi tim yang sangat menginginkan jasa Hari Nur.

Ada pula rumor tentang niatan Bali United mendekati Hari Nur lagi. Ya, pada awal 2020 lalu, Hari Nur pernah menolak ajakan Bali United dan memilih perpanjangan kontrak selama dua musim. Kini, Bali United butuh striker karena baru saja melepas Lerby Eliandry.

Kini, segala rumor itu dijawab PSIS. Ternyata, Hari Nur memang mengakhiri kebersamaan dengan PSIS Semarang setelah pertama gabung pada tahun 2013 lalu.

Kepastian ini diungkapkan Chief Executive Officer (CEO) PSIS, Yoyok Sukawi. Pria yang juga anggota DPR RI ini memastikan Hari Nur tak ada di tim pada musim 2023-2024.

"PSIS dan Hari Nur harus berpisah hari ini. Kami keluarga besar PSIS mengucapkan banyak terima kasih untuk Hari Nur yang telah mengabdi bersama PSIS selama sepuluh tahun terakhir," ucap Yoyok Sukawi dalam rilis resmi klub, Jumat (05/05/23).

PSIS dalam rilsnya tak menyebut klub yang menjadi tujuan Hari Nur Yulianto, meski seharusnya mereka sudah tahu. Yoyok Sukawi hanya ingin karir Hari Nur pada musim selanjutnya berjalan cemerlang.

"Kami selalu mendoakan Hari Nur sekeluarga diberi kesehatan dan perjalanan karir yang bagus di sisa karirnya sebagai pesepakbola profesional," tutur Yoyok Sukawi.

PSIS dan Hari Nur memang mengakhiri hubungan profesional pada 5 Mei 2023. Namun, hubungan sebagai keluarga masih akan terus berjalan.

Yoyok Sukawi memastikan PSIS masih akan menerima Hari Nur, ketika nanti meneruskan profesi lain setelah tak jadi pemain.