Bursa Transfer

Aston Villa Rapatkan Barisan Belakang, Unai Emery Buka Peluang Reuni dengan Bek Arsenal

Sabtu, 6 Mei 2023 19:30 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Isman Fadil
© Laurence Griffiths/Getty Images
Pemain Arsenal, Kieran Tierney Copyright: © Laurence Griffiths/Getty Images
Pemain Arsenal, Kieran Tierney
Unai Emery Tertarik Boyong Kieran Tierney

Kieran Tierney adalah salah satu nama pemain Arsenal yang pernah menjadi anak asuh dari Unai Emery pada 2019 lalu.

Kedatangan Kieran Tierney ke Arsenal merupakan permintaan Unai Emery yang dituruti oleh Arsenal pada 8 Agustus 2019.

Meskipun selang 3 bulan setelah itu Unai Emery diberhentikan dari kursi kepelatihan The Gunners, julukan Arsenal.

Namun, Tierney tetap menjadi salah satu pemain yang menjadi pilihan utama Mikel Arteta. Hingga pada akhirnya peran utama sang pemain di Arsenal mulai hilang sejak Oleksandr Zinchenko datang.

Hal tersebut dikarenakan Kieran Tierney lebih sering duduk di bangku cadangan. Serta, harus puas turun sebagai pemain pengganti.

Melansir dari The Telegraph, Unai Emery melihat situasi tersebut sebagai salah satu keuntungan yang didapatkan bagi Aston Villa.

Pasalnya, Emery tidak menutup kemungkinan untuk kembali menjalin kerja sama dengan Kieran Tierney yang pernah ia rekrut dari Celtic, ketika masih menangani Arsenal.

"Kami ingin menciptakan tim yang kuat dan mentalitas yang kuat disini. Anda harus membangun tim seperti keluarga," ungkap Unai Emery dikutip dari The Telegraph.

"Saya bukan hanya ingin bermain di Liga Europa saja. Namun, saya ingin bermain di Liga Champions bersama Aston Villa," tambah Emery.

Kendati demikian, Aston Villa harus mengeluarkan mahar lebih dari yang disiapkan Newcastle, yakni 30 juta poundsterling (Rp556,4 miliar).

Sumber: The Telegraph