INDOSPORT.COM – Inter Milan dilaporkan bersiap untuk menghadapi Napoli demi mendatangkan bek asal Austria, Kevin Danso yang tampil mengesankan bersama RC Lens.
Seperti diketahui, Inter Milan saat ini terus mencari opsi pengganti untuk Milan Skriniar yang akan hengkang pada bursa transfer musim panas mendatang.
Milan Skriniar dilaporkan bakal hengkang menuju Paris Saint-Germain karena kontraknya dengan Inter Milan berakhir pada tahun ini.
Untuk mengantisipasi kepergian Milan Skriniar, Inter Milan terus mencari pengganti yang ideal termasuk bek tengah RC Lens, Kevin Danso.
Kevin Danso bisa menjadi opsi terbaik sebagai pengganti Milan Skriniar yang akan meninggalkan Inter Milan pada bursa transfer musim panas mendatang.
Menurut laporan Sempreinter, disampaikan bahwa ambisi Inter Milan untuk mendapatkan tanda tangan Kevin Danso bakal menjumpai halangan besar.
Pasalnya, juara Liga Spanyol musim ini, Napoli juga turut dikabarkan tertarik dengan pemain Austria berusia 24 tahun itu.
Selain itu, halangan terbesar Inter Milan adalah merayu RC Lens untuk melepas salah satu pemain penting mereka.
Pada musim ini, Kevin Danso terus mendapat kepercayaan dari RC Lens tampil sebagai starter di Liga Prancis (Ligue 1).
Halangan lain yang membuat Inter Milan bakal kesulitan mendatangkan Kevin Danso karena pemain asal Austria itu terikat kontrak dengan RC Lens hingga 2026.