INDOSPORT.COM – Rumor transfer klub Liga Spanyol (LaLiga), Barcelona, memunculkan nama Ferran Torres yang diperebutkan Juventus dan Inter Milan.
Dua raksasa Liga Italia, Inter Milan dan Juventus, sudah bertanya-tanya perekrutan Ferran Torres pada Barcelona untuk musim panas 2023 nanti.
Penyerang sayap berpaspor Spanyol itu kemungkinan bakal dilego oleh La Blaugrana pada bursa transfer musim panas mendatang.
Perjalanan pria berusia 23 tahun itu bisa dibilang begitu kalang-kabut sejak hengkang dari Valencia hampir tiga tahun lalu.
Ferran Torres tampak berada di jalan yang oke ketika bergabung ke Manchester City pada Agustus 2020 lalu kala dibeli senilai 33,5 juta euro atau sekitar 582,3 miliar rupiah.
Akan tetapi, perjalanan sang pemain berakhir cepat setelah dirinya berhasrat untuk bisa kembali Spanyol sehingga Barcelona memboyongnya pada Januari 2022 lalu.
Los Cules saat itu harus merogoh kocek sekitar 55 juta euro atau sekitar 956 miliar rupiah untuk membawanya ke Spotify Camp Nou.
Torres juga acapkali tidak masuk dalam starting line-up El Barca dalam kurun 16 bulan terakhir. Meski demikian, sang pemain sudah mencetak tujuh gol dan dua assists dalam 41 penampilan di semua ajang.
Di tengah situasi pelik mengenai finansial Barcelona saat ini, tak menutup kemungkinan bahwa Ferran Torres akan dilego pada bursa transfer musim panas 2023 nanti.
Ferran Torres bahkan diperebutkan oleh dua raksasa Liga Italia, Juventus dan Inter Milan, yang tertarik untuk memboyong sang pemain.