INDOSPORT.COM – Pertandingan semifinal Liga Champions 2022-23 kedua menyajikan laga bertajuk Derby della Madoninna antara AC Milan vs Inter Milan di San Siro.
Tak kalah dengan laga semifinal Liga Champions 2022-23 pertama Real Madrid vs Man City yang digelar lebih dulu, Rabu (10/05/23) di Santiago Bernabeu.
Pertandingan kedua semifinal Liga Champions 2022-23 leg pertama antara AC Milan vs Inter Milan juga tak boleh luput dari pantauan pencinta sepak bola sejati.
Kedua tim asal Kota Mode Italia menjadi wakil Italia pertama yang tampil di semifinal sejak tahun 2017 lalu, di mana Juventus menjadi wakil Negeri Spaghetty terakhir yang berhasil tembus empat besar Liga Champions.
Tak hanya itu, wakil Italia juga telah dipastikan melaju ke final Liga Champions, sehingga duel Kota Milan ini juga pastinya sangat menarik untuk disaksikan.
Pertandingan ini jelas menarik, karena tak hanya sarat gengsi, tetapi juga menyuguhkan juara Italia dua episode terakhir.
Ya, Inter merupakan juara Serie A Italia 2021 dan Milan meraih Scudetto pada tahun 2022 kemarin.
Harus diakui juga jika kedua tim ini masih merupakan tim terbaik di Italia dan Eropa, sehingga tak sedikit pemain berbakat dari berbagai belahan dunia manapun yang bersedia untuk bermain di klub yang sama-sama menggunakan satu stadion tersebut.
Tercatat, ada puluhan pemain yang pernah bermain bagi AC Milan maupun Inter Milan dalam kariernya sebagai pemain.
Jika sebelumnya kami telah membuat pemain yang pernah perkuat Real Madrid dan Man City, maka kini kami merangkum lima pemain yang pernah bermain untuk AC Milan dan Inter Milan.