Liga Europa

4 Faktor AS Roma Bisa Jadi Juara Liga Europa

Kamis, 11 Mei 2023 13:32 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© REUTERS/Alberto Lingria
Aksi Jose Mourinho di laga AS Roma vs Leicester City (06/05/22). (Foto: REUTERS/Alberto Lingria) Copyright: © REUTERS/Alberto Lingria
Aksi Jose Mourinho di laga AS Roma vs Leicester City (06/05/22). (Foto: REUTERS/Alberto Lingria)
Posisi Realistis AS Roma

Posisi realistis AS Roma di Serie A Italia hingga akhir musim adalah antara bertahan di posisi mereka sekarang, yakni posisi ketujuh atau mentok menempati posisi lima besar.

Kesampingkan dulu peluang Serigala Italia berhasil menembus empat besar, terlebih jika melihat permainan mereka dalam beberapa laga terakhir yang terbilang jauh dari kata konsisten.

Dalam liga laga terakhir, Roma baru menang sekali, sisanya dua kali imbang dan dua kali kalah.

Terlebih, posisi empat besar juga masih direbut oleh tim yang sedang dalam kepercayaan diri tinggi seperti Juventus, Lazio, Inter Milan, dan AC Milan, termasuk Atalanta.

Artinya, Mourinho bakal mengalihkan fokus utamanya ke Liga Europa ketimbang berjuang mendapatkan tempat di empat besar Serie A Italia.

Mental Juara Mourinho

Kompetisi sekecil apapun, pasti bakal diusahakan bisa dimenangkan oleh pelatih bernama Jose Mourinho.

Sadar atau tidak, Mourinho pernah fokus untuk bisa memenangkan kompetisi Piala Liga Inggris, sebuah kompetisi yang kerap dipandang sebelah mata oleh klub-klub dari Raja Charles.

Pada periode pertamanya di Chelsea, secara mengejutkan Mourinho tetap memasang skuat inti di kompetisi Piala Liga Inggris, meski lawan yang dihadapi kualitasnya berada di bawah The Blues.

Hal yang sama ia lakukan di periode keduanya, hingga melatih Manchester United dan Tottenham Hotspur.

Tak heran, Mourinho bisa mendapatkan 4 gelar Piala Liga Inggris, dengan rincian tiga Bersama Chelsea dan satu untuk Man United.

Artinya, mental juara Mourinho selalu tinggi, apalagi Liga Europa kini menjadi satu-satunya harapan dirinya untuk bisa membawa Roma mengangkat trofi.

Peluang Gelar AS Roma

Ya, seperti yang baru saja disebutkan. Liga Europa merupakan satu-satunya harapan AS Roma untuk bisa menjadi juara.

Meski hanya kasta kedua, Mourinho pasti tak mau meremehkannya dan bakal berjuang keras agar bisa menjadi juara.

Lihat saja kompetisi Eropa kasta ketiga yang baru dibentuk musim kemarin, yakni Conference League, Mourinho bisa fokus di kompetisi tersebut dan membawa AS Roma mencatatkan diri sebagai peraih gelar pertama di kompetisi tersebut sekaligus memberikan Roma gelar pertama setelah terakhir juara Coppa Italia 2008.

Jose Mourinho juga sudah pernah merasakan gelar Europa League kala masih menangani Manchester United di tahun 2017 lalu.

Bayangkan, klub sekelas Manchester United yang namanya mendunia saja Mourinho tak ragu untuk bisa memberikannya gelar Europa League.

Karena bagi pelatih asal Portugal tersebut, tak masalah kompetisi yang dimainkan berada di kasta mana, yang penting tim yang ia latih bisa menjadi juara.

Peluang Bermain di Liga Champions

Tak dapat dipungkiri, peluang AS Roma untuk bermain di Liga Champions musim depan terbilang nyaris tertutup jika berharap mendapatkan posisi empat besar di Serie A Italia.

Oleh karena itu, satu-satunya peluang yang masih terbuka adalah melalui jalur menjadi juara Liga Europa.

Selain berharap AS Roma bisa kembali mengangkat trofi di musim ini dengan menjuarai Liga Europa, Jose Mourinho juga berpeluang membawa timnya ke Liga Champions musim depan.