INDOSPORT.COM - Stefano Pioli sedang dihadapkan pada masa-masa sulit bersama AC Milan, apalagi setelah mereka ditekuk Spezia di Serie A Liga Italia, Sabtu (13/05/23).
AC Milan yang baru saja menelan pil pahit di leg pertama semifinal Liga Champions kontra Inter, lagi-lagi terpukul dengan hasil negatif, kali ini di kompetisi domestik.
Simon Kjaer dkk dipermalukan dua gol tanpa balas oleh Spezia, tim papan bawah yang saat ini tengah bergulat di zona degradasi Serie A.
Dengan hasil ini, perjuangan anak-anak asuh Stefano Pioli untuk berburu posisi empat besar kembali diuji. Mereka untuk sekarang masih bertengger di peringkat lima.
AC Milan telah mengumpulkan 61 poin dari 35 pertandingan. Sementara itu, rival terdekatnya yakni Lazio (peringkat empat) mengantongi 65 poin dari jumlah pertandingan yang sama.
Kompetisi Serie A Liga Italia sendiri tinggal menyisakan tiga partai bagi AC Milan hingga musim 2022-2023 resmi ditutup.
Hanya saja dengan hasil yang diperoleh sejauh ini, meraih tiket ke empat besar merupakan misi sulit tapi bukannya tidak mungkin.
Namun jika gagal, Stefano Pioli harus menerima kenyataan bahwa tim ia bawa juara Scudetto musim lalu tampil lumayan bobrok pada 2022-2023.
Kekalahan kontra Spezia semalam pun bak alarm penting bagi AC Milan untuk berbenah meski harus berkejaran dengan waktu.
Tidak hanya sisa pertandingan Serie A Liga Italia yang tinggal sedikit, mereka di sisi lain masih harus berburu tiket final Liga Champions.