Hadirkan Pemain Berpengalaman, Persela Pasang Target Promosi ke Liga 1
Persela Lamongan pun tampak semakin serius dalam upaya untuk mewujudkan misi kembali ke Liga 1 musim depan.
Setelah mendatangkan Herman Dzumafo Epandi, klub kebanggaan masyarakat Kota Soto itu lantas merekrut 5 nama baru lagi.
Hampir semua pemain mengenyam pengalaman cukup tinggi. Hanya Rifaud Drajat yang direkrut dari sesama klub Liga 2, Persijap Jepara musim lalu.
Sedangkan empat nama lain sudah malang melintang di Liga 1. Selain itu, yang lebih unik, 3 dari 4 nama berikutnya menjadi rekan setim Dzumafo di FC Bekasi City.
Aldi Al Achya, menjadi rekrutan Persela berikutnya. Winger berusia 29 tahun itu dikenal saat mengorbit dengan Persita Tangerang di Liga 1.
Berikutnya, Persela juga memulangkan lagi Rahel Radiansyah. Dia merupakan winger andalan Persela musim 2022, sebelum hijrah ke Persik Kediri.
Tak sampai di situ, Persela juga memperkuat sektor pertahanan dengan menghadirkan dua pemain bertahan berpengalaman tinggi di Liga 1.
Ade Jantra Lukmana dihadirkan untuk memerankan gelandang bertahan. Pemain 33 tahun itu sebelumnya juga memperkuat FC Bekasi City dengan Aldi dan Dzumafo.
Sedangkan rekrutan terbaru Persela adalah Ikhwan Ciptadi. Bek 29 tahun itu mengenyam pengalaman dengan membela Persis Solo dan Persija Jakarta.
"Tidak lupa, kami juga akan menggelar seleksi terbuka untuk putra daerah di Lamongan juga," tandas Manajer Persela, Fariz Julinar Maurisal.