INDOSPORT.COM - Ketua umum PSSI, Erick Thohir mengatakan sudah punya rencana anyar untuk Timnas Indonesia. Dia akan mendatangkan direktur teknik baru dan merupakan orang asing.
PSSI harus mencari direktur teknik yang baru karena posisi tersebut akan lowong, selepas Erick Thohir menunjuk Indra Sjafri untuk lanjut pimpin Timnas U-22 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 dan Asian Games 2022.
Dengan demikian, Indra Sjafri akan kesulitan membagi waktu dan fokusnya akan terpecah. Sehingga Erick Thohir mengambil langkah baru dan sudah berkomunikasi dengan pihak dari Jerman.
"Saya sudah bicara dengan Jepang. Nanti kita akan bekerja sama mengenai bench marking kompetisi dan wasit," buka Erick Thohir, Jumat (19/05/23).
"Dengan Jerman kita juga akan tanda tangan untuk brand marking liga dan juga salah satunya mencari direktur teknik," imbuhnya.
Dikatakan Eric Thohir, Indra Sjafri pun menyambut baik rencana tersebut. Mereka telah berkomunikasi secara intens membahas terobosan apa saja yang perlu dilakukan supaya sepak bola Indonesia makin maju.
"Iya Direktur Teknik PSSI dari luar negeri. Coach Indra Sjafri senang, saya lihat banyak coach-coach muda," tutur Erick Thohir.
"Coach Shin Tae-yong juga harus punya coach-coach muda dari Indonesia. Regenerasilah, jangan hanya pemainnya," lanjutnya.
Sebelumnya, Indra Sjafri menjabat sebagai direktur teknik sejak 2020. PSSI menunjuk dia mengurus hal tersebut supaya bisa bekerja sama dengan Shin Tae-yong yang merupakan pelatih kepala skuad Garuda.