Uji Coba Pramusim, Persija Jakarta Tantang Ratchaburi FC yang Diperkuat Jonathan Khemdee

Berikut adalah komentar-komentar netizen menanggapi kabar akan adanya ujicoba pramusim jelang Liga 1 musim depan antara Persija Jakarta melawan klub Ratchaburi FC yang dibela Jonatan Khemdee.
“Lah ayoin,” tulis @fin********
“Full team ok!” tulis @ab********
“Please bawa Khemde di skuat, aku adalah fansnya,” tulis @add********
“Tidak sabar bertemu dengan Jonathan Khemdee. Pemain favoritku,” tulis @kev*******
Sebenarnya bukan kali ini saja Persija Jakarta menantang klub sepak bola dari Thailand di Jakarta International Stadium (JIS).
Pada musim lalu, tim berjuluk Macan Kemayoran itu pernah menantang Chonburi FC yang saat itu harus berakhir imbang 3-3.
Selain melawan Ratchaburi FC, Persija Jakarta juga dijadwalkan melakoni uji coba pramusim jelang Liga 1 2023-2024 dengan beberapa tim lain.
Seperti pada 10 sampai 10 Juni 2023 mendatang, Persija Jakarta dijadwalkan akan melakoni uji coba pramusim menghadapi Persebaya Surabaya.
Sumber: Twitter @TheDragoianFC