Bursa Transfer

AC Milan punya Saingan, Sang Pharaoh dari Mesir Juga Dibidik Inter

Kamis, 25 Mei 2023 04:58 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© REUTERS
Selebrasi gol Stephan El Shaarawy di laga UEFA Conference League AS Roma vs CSKA Sofia. Copyright: © REUTERS
Selebrasi gol Stephan El Shaarawy di laga UEFA Conference League AS Roma vs CSKA Sofia.

INDOSPORT.COM -  Raksasa Liga Italia, Inter Milan disebut mulai membidik eks AC Milan, Stephan El Shaarawy di bursa transfer musim panas 2023 mendatang.

Inter Milan disebut mulai mencari pemain baru jelang bursa transfer musim panas 2023 mendatang dengan penyerang menjadi salah satu prioritasnya.

Selain penyerang tengah, Inter juga membutuhkan pemain baru untuk mengisi posisi sayap yang membutuhkan kecepatan.

Salah satu masalah yang harus dihaapi oleh Nerazzurri adalah soal Robin Gosens yang kemungkinan akan hengkang di bursa transfer musim panas 2023 mendatang.

Hilangnya satu pemain di posisi bek sayap kiri akan coba dilapis oleh Inter Milan dengan beberapa kandidat yang masuk ke daftar belanja klub.

Salah satu pemain yang kabarnya menjadi incaran Inter adalah Stephan El Shaarawy yang kabarnya akan dilepas oleh AS Roma.

Pemain timnas Italia berdarah Mesir ini belakangan muncul ke permukaan selepas adanya kemungkinan transfer ke beberapa klub di Liga Italia.

Pasalnya, El Shaarawy tak akan memperpanjang kontrak bersama Roma, sehingga membuka peluang klub lain untuk mendatangkannya di bursa transfer musim panas 2023 mendatang.

Selain itu, pemain yang satu ini akan mencoba tantangan baru, selepas cukup lama membela AS Roma dengan tak meneken kontrak baru.

Kondisi ini kemudian membuat rumor transfer El Shaarawy mengemuka dan sang pemain disebut akan hengkang ke sesama klub Liga Italia maupun klub mancanegara, seperti dilansir dari Tuttosport.