INDOSPORT.COM – Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) baru saja mengumumkan 27 pemain termasuk Lionel Messi yang dibawa melawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni 2023.
Jelang bersua Timnas Indonesia dan Australia, AFA lewat media sosial Instagram dan Twitter pada Sabtu (27/05/23) malam WIB mengkonfirmasi kalau Lionel Messi bisa dibawa di tour Asia.
Seperti yang sudah diduga belakangan, Timnas Argentina tak banyak mengubah susunan pemainnya dengan mengandalkan skuad juara Piala Dunia 2022 lalu.
Hanya saja, pelatih tim Tango, Lionel Scaloni membawa beberapa pemain baru yang akan coba dimainkan, salah satunya melawan Timnas Indonesia.
Dari posisi penjaga gawang, Argentina membawa kiper PSV Eindhoven, Walter Benitez untuk melengkapi dua kiper andalan, Emiliano Martinez (Aston Villa) dan Geronimo Rulli (Ajax).
Nyaris tak ada perubahan di posisi bek kanan dengan menyertakan satu pemain baru, yaitu Leonardo Balerdi yang membela Olympique Marseille.
Perubahan cukup besar dilakukan oleh Lionel Scaloni dengan membawa pemain yang tak masuk skuad Argentina di Piala Dunia 2022 lalu.
Giovani Lo Celso yang tak turun karena cedera dan Thiago Almada menjadi armada yang akan diandalkan dalam tur Asia yang dilakoni Argentina kali ini.
Sementara, posisi penyerang mendapat tambahan dua pemain yang mulanya tak dipanggil oleh timnas Argentina di Piala Dunia 2023.
Menariknya, tak ada nama Lautaro Martinez dalam skuad ini, dengan alasan Inter Milan akan menghadapi babak final Liga Champions melawan Manchester City.