Liga Indonesia

Profil Walter Zenga, Kiper Legendaris Inter Milan yang Jadi Dirtek Persita

Minggu, 28 Mei 2023 11:49 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© instagram@walterzenga_official
Mengenal sosok Walter Zenga, kiper legendaris Inter Milan yang bakal menjadi Direktur Teknik (Dirtek) Persita Tangerang. Copyright: © instagram@walterzenga_official
Mengenal sosok Walter Zenga, kiper legendaris Inter Milan yang bakal menjadi Direktur Teknik (Dirtek) Persita Tangerang.

INDOSPORT.COM – Mengenal sosok Walter Zenga, kiper legendaris Inter Milan yang bakal menjadi Direktur Teknik (Dirtek) Persita Tangerang.

Baru-baru ini pecinta olahraga sepak bola Tanah Air digemparkan dengan kabar adanya legenda Liga Italia yang yang akan turun gunung ke Liga Indonesia.

Kabar mengejutkan ini bermula dari unggahan Gianluca Di Marzio selaku pakar transfer ternama asal Italia pada Minggu (28/5/23).

Dalam laman resminya, Gianluca menyebutkan bahwa Walter Zenga bakal menjadi Direktur Teknik Persita Tangerang pada 1 Juli 2023 mendatang.

Tak hanya itu, ditunjuknya Zenga juga berkat andil dari Erick Thohir selaku Ketum PSSI, yang mengontak sang legenda agar ma uke Indonesia dan menjadi dirtek Persita.

“Mantan legenda kiper Italia Walter Zenga akan menjadi Direktur Teknik baru tim Indonesia @Persitajuara mulai 1 Juli 2023,” cuit Gianluca.

Tak hanya itu, upaya Erick Thohir untuk menggaet Zenga tak hanya sekadar menjadi direktur teknik semata, melainkan untuk membagikan pengalamannya kepada klub dan seluruh dunia sepak bola Tanah Air.

“Ketum PSSI, Erick Thohir ingin Zenga bergabung dan membawa ilmu dan pengalamannya untuk dibagikan di Liga Indonesia,” tambah pernyataan tersebut.

Sebelumnya Zenga sendiri sudah pernah ke Indonesia dan mengunjungi Persik pada akhir Maret lalu. Kedatangannya bersama eks bek Liverpool, Abel Xavier itu guna berdiskusi soal sistem sepak bola Eropa dan perkembangan sepak bola Indonesia.

Sontak kehadiran legenda Inter Milan itu pun langsung menjadi atensi, dan banyak yang penasaran dengan profil Walter Zenga sang calon direktur teknis Persita Tangerang.