Cara PSSI Hindari Tiket Timnas Indonesia vs Argentina Dikuasai Calo
“Ya kita nanti ada sistem yang dibangun, salah satunya lebih ketat lagi, satu KTP hanya berlaku dua tiket. Ini kita perketat Karena jangan sampai nanti ada masyarakat yang benar-benar cinta sepak bola malah terkesampingkan,” tegas Erick.
“Ini yang kita jaga, dan kita harapkan dengan sistem yang sedang dibangun bisa terjaga lah, mudah mudahan,” harapnya.
Namun untuk laga nanti, Erick menyebutkan, pada pertandingan ini, pihaknya akan menyediakan jumlah tiket sebanyak 60.000 tiket.
Ini ditetapkan berdasarkan atas Peraturan Kepolisian Negara Nomor 10 Tahun 2022 tentang Pengamanan Penyelenggaraan Kompetisi Olahraga.
“Tentu ada beberapa hal yang memang kita jaga, kapasitasnya biar seimbang, ini menjaga keamanan.”
“Tapi tentu kan ada pihak pihak sponsor yang sudah punya kuota tiket. Belum lagi nanti ada beberapa tokoh sepak bola internasional, beberapa kepengurusan dari negara ASEAN dan Asia, bahkan dunia, kita undang juga supaya melihat bagaimana fasilitas Indonesia tidak kalah,” tutup Erick.