In-depth

Liga 1: Renovasi Gajayana Menggantung, 3 Kerugian yang Bisa Menimpa Arema FC

Jumat, 2 Juni 2023 14:15 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
© INDOSPORT
Logo Arema FC. Copyright: © INDOSPORT
Logo Arema FC.
Kerugian Finansial

Status sebagai tim musafir jelas tidak ideal bagi Arema FC, seiring kondisi finansial klub yang sangat bergantung pada sektor sponsor dan tiket pertandingan.

Sehingga, semakin lama menyandang sebagai tim musafir, semakin besar pula klub berlogo kepala singa itu akan menanggung kerugian, bahkan sampai miliaran rupiah.

Estimasi ini muncul dengan gambaran jika biaya operasional Arema FC berkisar antara Rp200-250 juta per pertandingan. Anggaran itu jelas tergolong besar.

Selama Juli sampai Agustus, ada lima jadwal kandang Arema FC. Sehingga, klub mesti mengalokasikan anggaran mencapai Rp1-1,25 miliar dan harus mencari cara menutupi defisit itu.

Sementara dengan bertanding di luar Malang, jelas menurunkan pendapatan dari penjualan tiket pertandingan. Bahkan, potensi ini lebih besar jika sponsor ikut terdampak.