Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming Kawasaki Frontale vs Sanfrecce Hiroshima
Setelah era keemasan Sanfrecce satu dekade lalu, Kawasaki Frontale adalah tim yang menjelma menjadi pengganti mereka sebagai penguasa Liga Jepang.
Frontale juara empat kali dalam enam musim terakhir (2017, 2018, 2020, dan 2021), meski memang gagal mempertahankan gelar mereka musim lalu, gelar yang kemudian didapatkan oleh Yokohama F. Marinos.
Setelah kehilangan banyak bintang mereka yang hijrah ke luar negeri seperti Reo Hatate hingga Kaoru Mitoma, penampilan Frontale memang cenderung menurun, termasuk musim ini.
Saat ini tim asuhan Toru Oniki ada di posisi ke-10 klasemen dengan 21 poin, tertinggal delapan angka dari Sanfrecce Hiroshima dan 12 poin dari puncak klasemen.
Meski begitu, bukan berarti Frontale tak punya harapan. Striker andalan eks timnas Brasil, Leandro Damiao, semakin dekat dengan kesembuhan dari cedera yang ia derita.
Selain itu, lini belakang Frontale kini semakin membaik dan jadi modal berharga mereka untuk bisa merangkak naik di papan klasemen.
Mereka akan dihadapkan dengan Douglas Vieira yang sedang panas-panasnya untuk Sanfrecce dengan sudah mencetak enam gol musim ini, ditambah kompatriotnya asal Brasil, Ezequiel, yang sudah mencatat empat assist.
Apakah Sanfrecce Hiroshima akan mampu menang dan membuka jalan mereka dan masuk ke jalur calon juara? Ataukah Kawasaki Frontale yang akan kembali menunjukkan bahwa mereka belum habis dan siap kembali jadi penguasa?
Jawabannya hanya ada di J1 League 2023, dengan laga ini disiarkan langsung di akun channel YouTube J.League Inetrnational pada Minggu (11/06/23) pukul 17.00 WIB.
Berikut Link Live Streaming Kawasaki Frontale vs Sanfrecce Hiroshima. (KLIK DI SINI)
Prediksi Susunan Pemain
Kawasaki Frontale: Kamifukumoto; Yamane, Ominami, Kurumaya, Noborizato; Wakizaka, Joao Schmidt, Oshima; Ienaga, Kobayashi, Miyashiro
Pelatih: Toru Oniki
Sanfrecce Hiroshima: Osako; Sumiyoshi, Araki, Sasaki; Chajima, Notsuda, Matsumoto, Kashiwa; Morishima, Douglas Vieira, Kawamura
Pelatih: Michael Skibbe