Dimas Drajad Ungkap Pesan Rahasia Shin Tae-yong Jelang Timnas Indonesia Lawan Palestina
Meski begitu, pemain yang bermain di Persikabo 1973 ini berharap dirinya bisa terus menciptakan hubungan yang baik antar sesama pemain Timnas Indonesia dalam pertandingan nanti.
“Persiapan kita bagus semua. Pemain sudah mulai komplet dan semoga kita bisa lebih bagus laga menatap laga melawan Palestina nanti,” kata Dimas Drajad.
“Semoga nanti di pertandingan melawan Palestina saya sebagai pemain bisa memberikan yang terbaik dan meraih hasil yang terbaik juga,” tukas Dimas Drajad.
Dalam FIFA Matchday ini memang Timnas Indonesia tidak hanya memiliki laga menjamu Palestina saja.
Sebab lima hari berselang pasca menghadapi Palestina, Timnas Indonesia bakal menjamu tim kuat, Argentina.
Laga Timnas Indonesia melawan Argentina dijadwalkan berlansung pada 19 Juni mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.