Bursa Transfer

Rumor Transfer Liga Inggris: Griezmann ke Man United, Martinez Sengsara Jika Gabung Chelsea

Sabtu, 17 Juni 2023 21:00 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS/Isabel Infantes
Berikut rumor bursa transfer Liga Inggris di mana Antoine Griezmann bisa gabung Manchester United dan Lautaro Martinez bakal sengsara jika gabung Chelsea. Copyright: © REUTERS/Isabel Infantes
Berikut rumor bursa transfer Liga Inggris di mana Antoine Griezmann bisa gabung Manchester United dan Lautaro Martinez bakal sengsara jika gabung Chelsea.

INDOSPORT.COM - Berikut rumor bursa transfer Liga Inggris di mana Antoine Griezmann bisa gabung Manchester United dan Lautaro Martinez yang bakal sengsara jika gabung Chelsea dan masih banyak lagi.

Saga bursa transfer 2023 masih panas sampai saat ini. Para raksasa Premier League seperti Manchester United, Manchester City, Liverpool, dan Chelsea berlomba untuk belanja pemain.

Manchester United

Ada dua target Manchester United yang santer menjadi bahan perbincangan belakangan ini. Mereka adalah Antoine Griezmann dan Theo Hernandez.

Setan Merah sudah memantau permainan dari Griezmann sejak ia membela Atletico Madrid. Bahkan, Eric ten Hag juga dikabarkan sedang butuh seorang striker tambahan di timnya.

Peluang untuk pindah ke Old Traffrod diyakini cukup besar. Sebab, Atletico sendiri juga sedang mencari dana segar untuk membenahi skuat Diego Simeone.

Jika Griezmann datang, maka ada beberapa pemain Manchester United yang bisa angkat kaki. Mereka adalah Anthony Martial, Jadon Sancho, Alejandro Garnacho, Anthony Elanga, atau Facundo Pellistri.

Selain Griezmann, Manchester United juga sedang mengincar bek AC Milan yang bernama Theo Hernandez. Bahkan, Setan Merah kabarnya siap melakukan rencana gila dengan jalan cuci gudang.

Ada empat nama yang bisa mereka jual untuk memberi jalan pada Hernandez. Para pemain itu adalah Casemiro, Christian Eriksen, Fred, dan Scott McTominay.

Aksi gila ini rencananya bakal dilakukan oleh Setan Merah. Sebab, rival mereka yakni Manchester City, juga turut dalam perburuan bek Milan tersebut.

Padahal, The Citizens sendiri merupakan klub dengan finansial yang sangat kuat. Apalagi, mereka baru mendapatkan treble. Tentu, merampas Hernandez dari Manchester United adalah hal yang mudah.