Bursa Transfer

Ingin Kalahkan Inter Gaet Milinkovic-Savic, Juventus Punya Jurus Paling Ampuh

Selasa, 20 Juni 2023 09:39 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS/Massimo Pinca
Dusan Vlahovic merayakan gol yang dicetak Denis Zakaria di laga Juventus vs  Verona (07/02/22). (Foto: REUTERS/Massimo Pinca) Copyright: © REUTERS/Massimo Pinca
Dusan Vlahovic merayakan gol yang dicetak Denis Zakaria di laga Juventus vs Verona (07/02/22). (Foto: REUTERS/Massimo Pinca)
Denis Zakaria, Pemulus Negosiasi Milik Juventus

Sebagai catatan, Lazio akan membanderol Milinkovic-Savic di angka 35 juta euro yang tentu saja cukup mahal untuk Juventus yang tengah mengalami krisis keuangan.

Namun demikian, Juventus dikabarkan akan mengurangi sedikit biaya transfer tersebut dengan menyodorkan pemain lain ke Lazio.

Pemain yang kabarnya akan coba diberikan oleh Juventus adalah Denis Zakaria yang dalam semusim belakangan dipinjam oleh Chelsea.

Selepas kembali ke Juventus, Denis Zakaria justru segera hengkang ke Lazio, mengingat rencana tim yang menginginkan Sergej Milinkovic-Savic.

Dilansir Tuttomercato, Juventus dikabarkan akan coba memberikan Zakaria sebagai pemulus negosiasi.

Baik Zakaria maupun Milinkovic-Savic memiliki posisi yang serupa, sehingga Juventus danl Lazio kemungkinan tak akan sulit bernegosiasi.

Juventus sendiri berniat membongkar skuatnya jelang musim 2023-2024 nanti dengan mendatangkan Sergej Milinkovic-Savic.

Sebab, Juventus akan kehilangan gelandang elegan Prancis, Adrien Rabiot yang disebut berniat bergabung ke Barcelona.

Sementara, Juventus tak akan memiliki banyak pilihan di lini tengah, mengingat stok mereka pun kini tak banyak.

Selain Manuel Locatelli, Juventus hanya memiliki dua pemain muda, Federico Miretti dan Nicolo Fagioli yang jadi andalan di musim 2022-2023 dan membutuhkan kehadiran Sergej Milinkovic-Savic.