INDOSPORT.COM - Klub Liga Inggris (Premier League), Liverpool, berani menikung Chelsea untuk mengupayakan kedatangan Federico Valverde di bursa transfer selanjutnya.
Liverpool dan Chelsea kini merupakan 2 tim yang bertarung untuk memenangkan perburuan Federico Valverde dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas ini.
Hal tersebut dikarenakan Liverpool dan Chelsea terkesan dengan penampilan yang ditunjukkan oleh Federico Valverde dengan Real Madrid.
Pasalnya, Gelandang berpaspor Uruguay tersebut menjadi andalan Real Madrid dalam melakoni semua pertandingan di musim ini.
Terbukti, Valverde mencatatkan 56 penampilan bersama Real Madrid di semua ajang. Dirinya bahkan mengoleksi 12 gol dan 7 assist pada musim ini.
Namun, posisi Federico Valverde sebagai pemain utama Real Madrid kini terancam karena kedatangan Jude Bellingham.
Catatan itu lantas membuat Liverpool berani menikung Chelsea demi memboyong pemain berusia 24 tahun tersebut dari Real Madrid.
The Reds, julukan Liverpool, memiliki target untuk mendatangkan minimal empat gelandang di jendela bursa transfer yang dibuka Juli.
Keadaan itu tidak terlepas dari kepergian Alex Oxlade-Chamberlain, James Milner, Naby Keita, dan Arthur Melo, dari Liverpool.
Bahkan, Liverpool baru-baru ini dilaporkan bakal menikung Chelsea dalam merekrut Federico Valverde dari Real Madrid di bursa transfer berikutnya