Menilai Kecocokan Declan Rice untuk Manchester United, Pelepas Beban Casemiro yang Dirindukan?
Inilah masalah yang coba diselesaikan Manchester United dengan mendatangkan Declan Rice.
Layaknya Casemiro, ia adalah gelandang yang punya mobilitas serta utiliti tinggi. Bahkan statistik kedua pemain banyak memiliki kemiripan.
Jikapun ada perbedaan maka dapat dipastikan tidak terlalu mencolok. Bisa dilihat dari hasil perhitungan Squawka di bawah ini.
Jika Rice datang ke Old Trafford, maka opsi trio pemain tengah terbaik yang Manchester United punya adalah Bruno Fernandes, Casemiro, dan Rice sendiri.
Musim lalu Fernandes dan Casemiro juga tidak punya tandem ideal lain selain Christian Eriksen. Bila bintang Denmark itu cedera, maka gantinya hanya Fred atau Scott McTominay.
Keberadaan Rice akan membuat skuad jadi jauh lebih dalam. Jika Casemiro harus diistirahatkan maka Rice akan punya kesempatan untuk berdiri sebagai 'nomor 6' tunggal.
Cukup menarik untuk menanti kemana nantinya Rice akan berlabuh mengingat klub manapun yang mendapatkan jasanya akan mengalami peningkatan kualitas secara drastis.
Mungkin faktor X akan juga bisa mempengaruhi saga ini. Diketahui Manchester United tengah mengusahakan agar Mason Mount bisa mereka jaring.
Rice dan Mount adalah dua sahabat kental yang besar bersama di akademi Chelsea. Keduanya memiliki mimpi untuk lebih sering bermain di sisi lapangan yang sama selain saat di timnas Inggris.
Apakah Declan Rice dan Mason Mount musim depan akan bersatu kembali di Manchester United? Kita tunggu saja.