In-depth

Apa Kabar Skuat Emas AC Milan saat Terakhir Kali Juara Liga Champions

Jumat, 23 Juni 2023 16:24 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© UEFA
Selebrasi AC Milan saat menjuarai Piala Super Eropa 2007. Copyright: © UEFA
Selebrasi AC Milan saat menjuarai Piala Super Eropa 2007.

INDOSPORT.COM AC Milan pernah jadi salah satu tim menakutkan di Eropa dengan memenangkan tujuh gelar Liga Champions sepanjang sejarah berdirinya klub.

Meski musim lalu AC Milan hampir gagal finish di empat besar, namun klub asal kota ini tercatat jadi wakil Italia dengan gelar Liga Champions terbanyak.

Rossoneri bahkan jadi satu-satunya klub asal Italia yang boleh menyimpan trofi asli Liga Champions, meski tim-tim Serie A lain seperti Juventus dan Inter Milan juga pernah memenangi ajang ini.

Terakhir kali AC Milan mampu rajai Liga Champions terjadi pada musim 2006/07, dimana Il Diavolo sukses mengalahkan wakil Inggris, Liverpool dalam babak final.

Bertanding di OACA Spyro Louis Stadium, skuat AC Milan yang kembali tampil pada final Liga Champions setelah musim 2002/03, sukses membalaskan dendam saat bertemu Liverpool.

Sebelumnya, AC Milan pernah bertemu dengan Liverpool di final Liga Champions 2004/05. Akan tetapi, Rossoneri harus telan pil pahit setelah The Reds comeback dan menang lewat adu penalti.

Pada final rematch Liga Champions musim 06/07, AC Milan berhasil mengalahkan Liverpool dengan skor tipis 2-1.

Filippo Inzaghi jadi pahlawan dalam laga tersebut setelah mencetak hattrick buat AC Milan pada menit 45’ dan 82’.

Kini setelah hampir 16 tahun berlalu, para penggawa AC Milan saat menjuarai Liga Champions 06/07 tidak ada lagi yang aktif sebagai pemain.

Lantas bagaimanakah kabar para generasi emas skuat Rossoneri kala terakhir kali merajai kompetisi Eropa? Untuk mengetahuinya, berikut INDOSPORT coba mengulas: